Halaman

Sabtu, 24 Juli 2010

bunga anggrek: Merawat Anggrek : Part 3 (Phalaenopsis)

bunga anggrek: Merawat <b>Anggrek</b> : Part 3 (Phalaenopsis)


Merawat <b>Anggrek</b> : Part 3 (Phalaenopsis)

Posted: 23 Jul 2010 06:29 AM PDT

Phal. equestris hybrid
Setelah kuntum bunga anggrek bulan layu dan rontok, apakah tangkai bunga dipotong?
Tangkai bunga phalaenopsis yang sehat berwarna hijau kecoklatan. Bila perawatan bagus akan keluar bunga baru di tangkai tersebut.
Sebaiknya tidak dipotong bila ingin mempertahankan 'bunga lanjutan' (selalu ada bunga). Silahkan dipotong bila ingin tangkai bunga baru atau  tangkai bunga sudah mengering.
Tentunya menunggu tangkai bunga baru akan lebih lama dari 'bunga lanjutan', tetapi hasil bunganya  akan lebih bagus dan sempurna.

Tangkai anggrek bulan saya keluar anakan.
Tangkai bunga phalaenopsis bisa tumbuh tunas baru yang disebut keiki (Baca: Keiki). Jika ingin memisahkan tunas tersebut, tunggu sampai keluar daun minimal 3 lembar. Potong dan tanam menggunakan media yang sesuai.

Tangkai anggrek bulan saya pendek.
Tangkai pendek atau Novelty adalah keturunan (genetik) dari anggrek tersebut. Anggrek jenis novelty akan lebih pendek tangkainya dari anggrek cut flower.
Anggrek bertangkai pendek cenderung untuk dikoleksi. Warna dan ketebalan kuntum menjadi ciri bunga tangkai pendek. Biasanya Phalaenopsis tangkai pendek keturunan dari phalaenopsis violacea, phal. gigantea, phal amboinensis dll.

Tangkai bunga anggrek bulan bercabang. 
Tangkai bunga bercabang (Phalaenopsis Multiflora) 'kebanyakan keturunan' Phalaenopsis equestris. Ada hampir 400  hybrid equestris yang terdaftar. Dari keturunan inilah muncul anggrek phalaenopsis multiflora. Phalaenopsis Multiflora cenderung berbunga kecil dan kompak.



Jilbab Katun Paris <b>Anggrek</b>

Posted: 22 Jul 2010 08:51 PM PDT

Jilbab katun paris di NengNong hadir dengan bordir bunga anggrek bulan berwarna ungu. Warna bunga yang sama sengaja NengNong pilihkan untuk setiap jilbab agar kesan seperti anggrek asli tidak hilang. Tersedia dalam beberapa warna jilbab katun paris yang menarik. Silahkan di order ya sist…..
  • Harga satuan : Rp 45.000,-
  • Harga grosir :

Rp 43.500,- (min 3 pcs)

Rp 40.000,- (min 5 pcs)

Rp 35.000,-/pcs (min 10 pcs)

Wanita Itu Isteriku

Posted: 22 Jul 2010 09:15 PM PDT

Jika orang bijak menganalogikan hidup itu bak roda pedati, kadang berada di atas kadang di bawah, aku setuju. Hidup memang naik turun berirama dengan riak-riak kecil yang tak sampai membalikkan sampan. Namun hidupku berbeda. Perjalanan hidupku terasa bak menaiki roller coaster. Ketika sumbu itu sampai di posisi puncak, dia kembali menghentak turun, dengan kecepatan yang memacu adrenalin. Kemudian terhenti di titik nol. Titik nadir. Di sinilah aku kini. Lelaki beranak dua dengan isteri yang kehilangan hampir seluruh ingatannya. Bergerak ke sana kemari dengan komando, tak ubahnya robot yang dikendalikan remote control. Dan remote control itu adalah aku. Kini waktuku tersita untuk dia. Mengajarinya menulis, membaca, bahkan mengenalkannya dengan benda-benda remeh temeh di sekitarnya. Dia kembali seperti balita. Bahkan kemampuan anak kami yang balita masih di atas dia. Namun pantaskah aku mengeluh, setelah semua yang dilakukannya untuk kami?

“Su-sah…” terbata-bata dia mengungkapkan kesulitannya di depan guru yang menanganinya.

“Pelan-pelan Bu. Nah begini, huruf t dulu lantas huruf n nya samar di sambung i dengan ekor ke atas. Coba lagi ya.”

“Un- tuk a-pa ini?” matanya menerawang kosong.

“Supaya Ibu bisa bekerja lagi. Masih ingin bekerja kan Bu?”

Wanita setengah baya itu sedang mengajari isteriku mengenali tanda tangannya kembali. Dia juga yang membantu isteriku belajar baca tulis kembali. Selain wanita setengah baya itu, masih ada dua orang lagi sebagai terapis khusus isteriku. Satu untuk terapis motorik dan satunya psikiater. Menurut dokter yang menangani, isteriku membutuhkan itu semua. Dan aku setuju. Meski untuk semua itu kocek harus ku rogoh dalam. Sebagai dosen di sebuah perguruan tinggi, beban itu terasa mencekik. Kini beban itu harus aku pikul dengan kedua lenganku sekarang. Karena isteriku sudah 3 bulan ini tak lagi mendapatkan gajinya sebagai pegawai negeri. Kondisinya tak memungkinkan untuk beraktivitas keluar rumah. Bahkan ke kamar kecil pun harus didampingi. Aku kehilangan sosok yang selalu bergerak energik. Sosok yang sebelumnya selalu siap membereskan seluruh urusan intern rumah tangga.

Sosok yang ketika pagi-pagi terdengar celotehnya di seantero rumah mungil kami. Dari menyiapkan sarapan untuk kedua puteri kecil kami dan membangunkan mereka agar bersiap ke sekolah fullday, hingga menyiapkan segala perlengkapan kerjaku. Dari baju dengan stelan celanaku yang harus matching, dasi, kaos kaki, sepatu, bahkan dia ikut mengingatkan perlengkapan mengajarku apa sudah komplit atau tidak. Asisten yang membantu isteriku mengurusi rumah kami memang tidak menginap. Dia datang pagi ketika pekerjaan yang mendesak telah ditangani isteriku, dan pulang menjelang senja.

Kini sosok itu tergolek lemah, hanya sanggup melangkah tertatih-tatih, dengan kata-kata terbatas yang diucapkannya dengan terbata-bata. Sosok energik itu telah pergi.

*****

Aku sedang di kelas dan menyiapkan slide materi kuliah, ketika handphone ku berdering siang itu. Ternyata dari salah satu teman kantor isteriku.

“Maaf Pak Gatot, isteri Bapak kami bawa ke rumah sakit barusan. Sekarang di ruangan ICCU. Tadi pingsan di kantor.”

Deg…Roller coaster itu mulai meluncur turun dari ketinggian. Terlebih setibanya di ruangan ICCU, dokter spesialis yang menangani isteriku memberi ultimatum yang membuatku menghela nafas satu-satu…

“Isteri Bapak kemungkinan besar terkena Eklampsia. Kita harus mengambil tindakan, menyelamatkan nyawa ibunya atau bayinya.”

Aku terhenyak. Pilihan yang sulit. Aku sangat menginginkan bayi itu. Apalagi dari beberapa kali USG jenis kelaminnya kemungkinan besar laki-laki. Sudah terbayang dibenak, aku akan mengajaknya bermain sepakbola, beladiri, dan segala olahraga yang menantang kejantanan…wow! Tapi betapa egoisnya jika saat genting begini aku hanya memikirkan keinginan pribadi, apalagi nyawa isteriku terancam. Apa boleh buat, pisau bermata dua itu tak bisa dipakai kedua sisinya dalam waktu  bersamaan.

Namun detik merambat ke menit, hingga berhari-hari bahkan berminggu pasca operasi kondisi isteriku tak juga membaik. Dia tak juga siuman. Padahal dari referensi yang aku baca tentang eklampsia, jika bayi itu telah dikeluarkan maka kondisi ibunya akan berangsur membaik.

Harus sering diajak dialog, kata dokter yang menangani isteriku. Dan itulah yang aku lakukan. Berjam-jam bercerita apa saja di depan tubuh isteriku yang terbujur diam. Tentang aktivitas kedua buah hati kami, tentang kegiatan mengajarku, tentang bunga-bunga Anggrek kami yang mulai bermekaran. Tentang apa saja. Tapi jasad itu hanya diam, tak ada respon sama sekali. Dan aku mulai menitikkan airmata pertama, bertahun-tahun sejak kami mendirikan mahligai rumah tangga ini. Dan itu bukan airmata terakhir, karena setelah itu roller coaster yang kami naiki selama ini akan meluncur turun kembali, bahkan menghentak-hentak.

“Isteri Bapak kemungkinan akan menderita amnesia,” itu diagnosis dokter tiga minggu pasca operasi. Ah, aku pikir amnesia biasa. Toh orang-orang yang mengalami kecelakaan, gegar otak ringan biasa mengalami amnesia. Tapi setelah isteriku mulai bisa menggerakkan jemarinya, kemudian membuka matanya…mata itu terlihat kosong. Seperti kanvas kosong, tanpa goresan apapun. Tak ada yang bisa terbaca di sana. Tak ada kata-kata yang terucap. Bahkan ketika kedua gadis kecil kami berhamburan memeluknya, dia hanya terdiam.

Setelah satu bulan lebih tanpa perkembangan yang berarti di rumah sakit, dan kondisi fisikku sendiri mulai drops dengan keuangan yang mulai ketar-ketir, akhirnya dengan persetujuan dokter isteriku dirawat di rumah.

Dan hempasan demi hempasan itu mulai menggoyahkanku. Bola salju itu mulai menggelinding, merobohkan pohon-pohon ringkih tanpa daun, bahkan bebatuan pun ikut tersingkir. Aku mulai mempertanyakan sebentuk keluarga ideal yang selama ini tersketsa di benakku. Segala tanya itu mulai menggugat. Bahagiakah isteriku selama ini hidup denganku? Suami macam apakah aku di benaknya? Bagiku dia isteri yang ideal, ku bentuk dia sesuai keinginanku. Tapi apakah keinginan dia juga begitu?

Telingaku baru terbuka, ketika seorang sahabat isteriku bercerita ringan. Katanya isteriku sering heran melihat obrolan ringan antara dia dan suaminya di telepon. Kok bisa sih ngobrol ngolor ngidul dengan suami macam begitu katanya. Lho memang seharusnya gimana, tanya temannya. Isteriku terdiam. Dan aku pun terdiam dengan cerita sang teman.

Kilas balik itu mulai menghantuiku. Segala dominasiku dalam biduk rumah tangga kami. Sikap isteriku yang penurut. Dia tak pernah membantah, nyaris tak pernah. Keputusanku adalah sabda. Dia hanya menjalaninya dengan taat, dengan seabrek kewajiban yang harus ditanganinya. Bahagiakah dia selama ini hidup denganku?

Ketika memutuskan untuk memiliki momongan lagi, pun aku tak menanyakan keinginannya. Aku hanya menyatakan aku ingin anak lelaki. Ketika benih itu bersemai di rahim isteriku, ku sambut dengan sukacita. Bahkan telah ku siapkan sebuah nama, jika anak itu lahir. Seingatku isteriku gembira, mungkin juga karena kegembiraanku. Akh, sulit untuk menebak emosinya. Dia begitu tenang bagai danau, kadang aku tak sanggup mengukur kedalamannya.

Akhir-akhir ini dia begitu pendiam, bahkan pernah kepergok sedang mengusap airmata, lanjut sang teman. Aku semakin tersudut. Ke mana bahu ku sembunyikan selama ini? Bukankah seharusnya dia menangis di bahuku?

Jika ditanya kekerasan fisik dalam rumah tangga, rasanya bisa ku pastikan tidak. Namun jika sikap dominasiku bagi dia mengintimidasi, itu luput dari pertimbanganku. Aku ingin membentuk dia menjadi isteri yang ideal. Meski berkarier, tapi tetap menomor satukan keluarga. Dan waktunya memang tersita sepulang kerja. Karena masih harus mengurusi pekerjaan rumah yang tak ada habisnya. Kami tak pernah punya waktu berdua. Dia juga tak lagi memiliki waktu untuk dirinya sendiri. Apakah karena itu dia harus menangis di kantor?

Aku lirik wajah isteriku diam-diam. Dia sedang asyik mengeja buku di depannya. Perlahan ku dekati dia, ku ambil tangannya, ku tegakkan dagunya. Aku ingin menyelam ke dasar hatinya…

“Tanti…apakah selama ini kau bahagia?” tanyaku hati-hati. Itu adalah percakapan intim kami yang pertama.

Dia menarik tangannya, memalingkan wajahnya. Dengan ekor matanya, dia melirikku takut-takut.

“A-ku sa-kit Mas. Ti-dak bi-sa mem-ba-ha-gia-kan Mas dan a-nak- a-nak,” susah payah dia mengutarakan isi hatinya.

Tapi bagiku kata-katanya terasa tajam menusuk ke ulu hati. Selalu kebahagiaanku dan anak-anak. Namun aku harus menuntaskan tanya itu, agar tak lagi jadi sekat penghalang antara kami. Aku raih kembali tangannya, ku ulangi pertanyaan yang sama. Di luar dugaanku, dia tepis genggamanku, dan kembali membuang muka. Airmatanya mulai turun berderai-derai dengan bahu terguncang-guncang menahan isak. Aku ingin merengkuhnya, tapi ragu. Sementara di luar hujan pun turun berderai-derai mengisi malam yang semakin sunyi di pinggiran kota. Rasanya tanyaku telah terjawab semuanya. Tak perlu lagi kata terucap.

Kebon Jeruk, Juli 2010


Tags: cerpen, keluarga, cinta, pengorbanan, eklampsia, suami, isteri, amnesia

November, Purr by Katy Perry Diluncurkan!

Posted: 22 Jul 2010 08:19 PM PDT

KATY Perry akan meluncurkan parfum pribadi, Purr by Katy Perry pada November mendatang. Katy yakin penggemarnya akan terkesan parfumnya tersebut.

Katy Perry akan merilis parfum sendiri. Penyanyi “California Gurls” ini pun bekerja sama dengan perusahaan parfum Firmenich untuk memproduksi parfum Purr by Katy Perry, yang aromanya meliputi kombinasi dari apel, bambu hijau, bunga melati, dan anggrek vanilla. Katty memastikan penggemarnya akan terkesan dengan parfum Purr by Katy Perry.

Dia mengatakan kepada WWD, “Aroma parfum saya berbeda dengan parfum dari selebriti lainnya. Bukan hanya seperti, ’cinta saya pada gardenia.’ Saya benar-benar ingin mengembangkan parfum yang sama sekali berbeda dan tidak meniru dari parfum yang lain. Saya tidak pernah ingin melakukan apa pun ’hanya karena’.” Demikian yang okezone kutip dari Femalefirst, Jumat (23/7/2010).

Wanita cantik berusia 25 tahun ini mengaku, dirinya terinspirasi memiliki parfum pribadi karena merupakan penggemar parfum dan banyak aktris lain sudah melakukannya.

“Saya punya sekira 50 parfum dan saya tertarik dengan aroma mistik. Saya melihat banyak teman-teman masuk dalam bisnis parfum dan sebagaimana dengan dunia musik, saya pikir bisa ikut pula berkompetisi,” kata pelantun tembang ”I Kissed a Girl”.

Selama proses mempersiapkan parfum tersebut, Katty mengaku punya pengalaman unik. Menurutnya, bagian paling sulit adalah menjaga agar rencana peluncuran parfum ini tidak diketahui orang lain selama setahun. Namun nyatanya, selama proses pengembangan parfum ini dirinya ingin memberitahu kepada orang lain.

Rencananya, Purr by Katy Perry akan diluncurkan pertama kali pada November mendatang. Tertarik beli?

Fachrudin Dapat Motor Dari Pos Kota

Posted: 19 Jul 2010 06:08 PM PDT

JAKARTA (Pos Kota) -Kali ini yang beruntung memperoleh satu sepeda motor dari Pos Kota, Fachrudin warga Jl. Bunga Rampai 6/1 No.306 RT013/09 Perum Klender Duren Sawit, Jakarta Timur.
Dari sekitar empat ribu kartu pos yang masuk, hampir semua menjawab benar. Pertanyaan Pekan ke-4 adalah, Sungai apa yang terpanjang di Jakarta? Jawabannya adalah Ciliwung. Selain itu, 10 pembaca juga memperoleh masing masing 1 HP (hand phone ).

Nama –nama pemenang HP:
1.Ruswandi, Rusun Tanah Tinggi Blok VI/309 Jakarta Pusat.
2.Usman Rifai, Cikande Permai Blok Q 10/34 RT.008/07 Serang .
3.Nani Melani, Jl. DKD I No.23 RT.001/07 Kelapa Dua Tangerang.
4.Suryanto, Jl. Percetakan Negara Gg. J No.34 RT.11/09 Rawasari Jakarta Pusat.
5.Evy Yuliani, Siswi SMK Dharma Putra  Jl. Swasembada Barat XI/92 Tanjung Priok Jakarta Utara.
6.Nia Herliana, Jl. Kemang VII Blok B No 116 RT.004 RW.006 Pekayon Jaya Bekasi Selatan.
7.Roosmiyanti, Jl. Kincir Raya RT.08/06 Cengkareng Timur Jakarta Barat.
8.Nurbaity, Jl. Tebet Utara I H -12 RT.06/01 Jakarta Selatan.
9.Syarifuddin Ilyas, Jl. Anggrek VII Komp.DEPPEN Blok CC No.41 RT.03/11 Kel. Harja Mukti Cimanggis Depok.
10.Heri Suhyat, Jl. Dr. Saharjo  Gg. Sawo III  RT.01/09 No.25 Manggarai Selatan Tebet Jakarta Selatan.

PENGAMBILAN HADIAH
Pemenang dapat mengambil hadiahnya  15 hari setelah pengumuman ini, di Redaksi Pos Kota Jl. Gajah Mada  No.100 Jakarta Barat, pada setiap jam kerja (pk.10.00 s/d 16.00), dengan membawa identitas diri, asli dan fotocopinya.
Bagi pemenang sepeda motor  dikenakan pajak dan administrasi  sebesar 30 % dari harga motor  Rpll.000.000,- (Rp.3.300.000,-).  Bagi pemenang  HP, tidak dikenakan biaya apapun.  Hadiah yang tidak diambil dalam waktu satu bulan sejak pengumuman ini dianggap hangus.
Para pemenang merupakan pembaca yang telah mengirim jawaban kuis Pos Kota untuk pekan ke empat ( 12 s/d 18  Juli 2010). Undian dilakukan, di kantor Redaksi Pos Kota, Senin 19  Juli 2010  kemarin disaksikan perwakilan pembaca Pos Kota.(red)

Foto gambar bunga mawar, anggrek, matahari, melati, dll, rose pictures

Posted: 19 Jul 2010 03:56 AM PDT

Blog Rasa Gado-Gado » Blog Archive » Kampung <b>Bunga</b>

Posted: 17 Jul 2010 04:30 AM PDT

Kampung Bunga, terletak di daerah Sidomulyo, kota Batu, Jawa Timur. Apabila ingin berjalan-jalan di kampung Bunga, kita dapat masuk dari jalan Mawar Putih, atau jalan lainnya. Namun, saya sendiri, selalu masuk lewat jalan Mawar Putih, karena jaraknya yang cukup dekat tuk memasuki kawasan kampung Bunga.

Di kawasan kampung Bunga, hampir di setiap sudut di hiasi dengan berbagai jenis bunga, maupun tanaman lainnya. ada bunga mawar, tulip, kaktus, anggrek, pohon buah-buahan, pohon pelindung, bonsai, dan lain-lain.

Suasananya cukup sejuk, walaupun di siang hari. Hal ini dikarenakan, kampung Bunga terletak di daerah pegunungan, dan di kawasan tersebut terdapat banyak tanaman dan pohon yang ditanam di sepanjang jalan.

Pemandangan di kampung Bunga juga sangat memanjakan mata. Ada hamparan tanaman mawar yang bunganya indah-indah, ada tanaman kaktus yang warna dan bentuknya unik, berbagai jenis tulip, serta pegunungan yang terlihat hijau di kejauhan.

Harga tanaman terbilang cukup murah. Satu tanaman mawar, hanya berharga Rp.1.000,-. Untuk tanaman kaktus, harganya bervariasi, mulai Rp.2.000,- (satu pot kecil), hingga ratusan ribu rupiah untuk kaktus yang ukurannya lumayan besar. Sedangkan, untuk bunga teratai, harganya berkisar Rp.10.000,- untuk satu potnya.

***

Penulis berpose di kawasan kampung Bunga

***

Hamparan mawar

***

Kaktus unik, nan cantik

***

Aneka jenis anggrek

***

Bunga Anggrek Suite - Baoase Luxury Resort ***** - Curacao

Posted: 14 Jul 2010 01:17 AM PDT

Baoase Luxury Resort  •  Winterswijkstraat 2  •  CuraƧao Netherlands Antilles  •  info@baoase.com  •  Privacy  •  Contact  •  Sitemap

Eksotisme <b>Anggrek</b> @Pameran Flora&amp;Fauna Lapangan Banteng | Ardi <b>...</b>

Posted: 10 Jul 2010 01:00 PM PDT

Hari ini setelah menjemput mamiku dari stasiun senen, kita berempat  (Aku, istriku, papaku dan mamaku) menuju ke pameranFlora dan Fauna di Lapangan Banteng, sempat kesel juga kerena ternyata tempat parkirnya sangat penuh sekali, dan agak susah mencari tempat buat parkir mobil, tapi emang kalo keluar ama istri tercinta bawa hoki jika menyangkut soal parkir heheheh, sehingga sering gue julukin istri sebagai anak Pak RT, bagaimana tidak, sering kali kalo mencari parkir dimana aja, dengan kekuatan spiritual istriku (heheh) kita mendapatkan tempat parkir yang tepat dan cepat.

Pameran Flora dan Fauna ini berlangsung mulai Jumat (2/7) hingga Senin (2/8) dan sekedar informasi saja bahwa pameran ini menurut Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI, Catharina Suryowati, sekitar 200 petani  dari total 368 peserta  akan ikut serta dalam kegiatan yang digelar untuk ke-25 kalinya.

Awalnya saya pikir masuk pamerannya membayar, ternyata tidak, kita masuk melalui pintu samping dan langsung bertemu dengan stand yang menjual ayam dan reptil, secara mamaku agak takut dengan ular maka mama langsung lari kebirit-birit sebelum kami menuju ke stand reptil tersebut.

Selain untuk refreshing tujuan utama dari mengunjungi pameran ini adalah mencari inspirasi guna membuat taman di rumah kita di Depok, banyak sekali beberapa bunga dan buah yang aneh-aneh, dan belum pernah kita lihat sebelumnya, sepertinya perkembangan flora di Indonesia sangat pesat, secara saya tidak terlalu akrab dengan dunia Botani, hanya istri dan ortu saja yang mengerti tamanan, maka saya hanya menjadi pelengkap saja.

Semua tanaman yang saya tunjuk untuk dijadikan taman di rumah Depok, dengan istri dan keluarga ditolak mentah mentah, yang katanya perawatannya susah lah atau yang lainnya, kalo mau melihat foto-foto berbagai tanaman yang menarik selama di Pameran Flora dan Fauna di Taman Banteng bisa dilihat disini.

Setelah beberapa kali melihat stand berbagai tanaman yang tidak saya kenal, tiba di stand yang menurut saya adalah surga , karena menampilkan berbagai tanaman yang mempunyai bunga yang sudah terkenal di seluruh dunia, stand tersebut menjual anggrek.

[caption id="attachment_133" align="alignleft" width="265" caption="Ardi & Anggrek @pameran Flora"][/caption]

Bunga Anggrek yang berasal dari spesies yang bernama Orchidaseae ini dikenal sebagai bunga yang tahan lama. Bunga ini juga sangat populer dengan keeksotikannya.

Anggrek dikenal sebagai tanaman hias populer yang dimanfaatkan bunganya. Bunga anggrek sangat indah dan variasinya hampir tidak terbatas. Indonesia memiliki kekayaan jenis anggrek yang sangat tinggi, terutama anggrek epifit yang hidup di pohon-pohon hutan, dari Sumatera hingga Papua. Anggrek bulan adalah bunga pesona bangsa Indonesia. Ada 5000 jenis anggrek di alam, dan 29 jenis anggrek spesies Indonesia (termasuk anggrek hitam) telah dilindungi oleh pemerintah

Berdasarkan kutipan dari Wikipedia, anggrek sering dipergunakan sebagai simbol dari rasa cinta, kemewahan, dan keindahan selama berabad-abad. Bangsa Yunani menggunakan anggrek sebagai simbol kejantanan, sementara bangsa Tiongkok pada zaman dahulu kala mempercayai bahwa anggrek sebagai tanaman yang mengeluarkan aroma harum dari tubuh Kaisar Tiongkok.

Untuk merawat Anggrek dibutuhkan perawatan yang agak sedikit ekstra, dan ada beberapa hal yang harus diperhatikan.  Anggrek membutuhkan cahaya matahari untuk hidup, tapi juga tidak boleh terlalu banyak. Yang paling baik adalah cahaya matahari dari timur, ketika matahari akan terbit. Tapi siang yang terlalu panjang dan terik tidak baik bagi anggrek karena daunya bisa cepat layu. Tapi tentunya, lebih baik bila menjelang tengah hari anggrek dipindahkan ke tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung, atau tempat yang lebih teduh. Sebetulnya tiap jenis anggrek memiliki kebutuhan cahaya sendiri-sendiri.

[caption id="attachment_138" align="alignright" width="269" caption="elisa & Anggrek @pameran flora"][/caption]

Kebanyakan anggrek menyukai kelembaban. Bagi pecinta anggrek di Indonesia, hal ini tentu tidak menjadi masalah, karena Indonesia adalah negara tropis yang lembab. Tetapi bagi mereka yang tinggal di Tiongkok Utara, udara cukup kering, terutama pada musim dingin. Karena itu mereka disarankan untuk menaruh seember air di dekat anggrek-anggrek mereka, sehingga air bisa menguap dan melembabkan anggrek.

Jika berbicara mengenai pemupukan tanaman Anggrek perlu dipupuk untuk membuatnya rajin berbunga. Pemilihan pupuk yang tepat adalah pilih pupuk cair (pupuk daun), unsur makro NPK harus disesuaikan dengan usia tanaman (anggrek muda memerlukan unsur N lebih banyak, sedangkan anggrek siap berbunga memerlukan unsur P lebih banyak).Biar ngak bingung dan bimbang sebaiknya mengikuti  petunjuk singkat mengenai Budidaya anggrek yang diterbitkan oleh Departemen Pertanian – Direktorat Perlindungan Hortikultura . Dalam petunjuk singkat tersebut dijelaskan bahwa pada fase pertumbuhan vegetatif bagi tanaman yang masih kecil perbandingan pemberian pupuk NPK adalah 30:10:10, pada fase pertumbuhan vegetatif bagi tanaman yang berukuran sedang perbandingan pemberian pupuk NPK adalah 10:10:10. Sedangkan pada fase pertumbuhan generatif yaitu untuk merangsang pembungaan, perbandingan pemberian pupuk NPK adalah 10:30:30.

Pemupukan dapat  dilakukan seminggu sekali dengan dosis 1/2 sdt untuk 1 liter air. Cara pemupukan adalah semprotkan larutan pupuk dengan sprayer pada bagian daun dan akar.

Jika berbicara tentang pemupukan pastinya kita bicara tentang penyiraman, masak habis dikasih makan tidak minum hehehee, berdasarkan petunjuk singkat mengenai Budidaya anggrek yang diterbitkan oleh Departemen Pertanian – Direktorat Perlindungan Hortikultura, tanaman anggrek yang sedang aktif tumbuh, membutuhkan lebih banyak air dibandingkan dengan yang sudah berbunga. Frekuensi dan banyaknya air siraman yang diberikan pada tanaman anggrek bergantung pada jenis dan besar kecil ukuran tanaman, serta keadaan lingkungan pertanaman. Anggrek tipe monopodial yang tumbuh di bawah cahaya matahari langsung membutuhkan penyiraman lebih dari dua kali sehari, terutama pada musim kemarau.

Nah bagaimana tertarik untuk memelihara anggrek, jika tertarik dan ingin memperoleh informasi lebih lanjut mengenai tanaman ini gabung aja dengan fans page bunga angreek di facebook.  Guna menambah pengetahuan tentang jenis2 anggrek hias. sudah saya rangkumkan  nama-nama genus anggrek hias populer yang dirangkum dari berbagai sumber:


Cattleya
, bunganya besar dan spektakuler, namun sulit dipelihara


Dendrobium
, tanaman hias paling populer dari antara jenis-jenis anggrek


Grammatophylum
, anggotanya termasuk anggrek Papua raksasa


Oncidium
, termasuk di dalamnya anggrek “golden shower”


Phalaenopsis
, kepopulerannya mendekati Dendrobium.
Anggrek bulan adalah salah satu jenisnya


Spathyphyllum
, anggrek tanah


Vanda
, biasanya sebagai bunga potong

Penyerbukan <b>Anggrek</b> Langka yang Menakjubkan

Posted: 06 Jul 2010 12:00 AM PDT

Sang tawon jantan yang sedang terbang di sekitar anggrek sangat terpikat oleh pheromone yang diproduksi bunga lalu mendarat di atasnya, membuat batang bereaksi bergerak mundur (gerakan berulang-ulang sehingga menyerupai gerakan palu). ...

Paket CD CD

Posted: 03 Apr 2010 12:00 AM PDT

bunga mawar * bunga melati * bunga anthurium * bunga anggrek * bunga adenium * bunga sepatu * bunga seruni * bunga dahlia * bunga teratai * bunga anyelir * bunga lilin * bunga kertas * bunga tahi kotok ***Dijual juga BUKU Panduannya, ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar